Kamis, Agustus 04, 2011

GUWE

Aneh rasanya, kalau tiba-tiba saya ngomong 'guwe'. Ceritanya guwe, eh saya, sering dianggap orang Betawi sama orang-orang. Padahal saya asli Jawa pengguna bahasa ngapak.

Paling mentok, saya memakai kata 'guwa' kalau ngobrol dengan temen-temen 'Betawi Ora'. Anda tahu Betawi Ora? Itu, Komunitas Betawi yang tinggal dipinggiran Jakarta seperti Ciledug, Pondok Aren, Ciputat dan sekitarnya. Mereka kalau ngomong, kosakatanya campur-campur antara bahasa Betawi dan Jawa. Ceritanya sih, mereka masih keturunan prajurit Mataram yang diutus Sultan Agung untuk menyerang Batavia, kemudian malas untuk pulang sehingga tinggal di sekitar Batavia.

Entahlah, Guwa ora tauk, betul apa ora cerita ini.... yang jelas guwe eh saya sedang bersih -bersih blog ini yang sudah sawangen, penuh sarang laba-laba.

Tidak ada komentar: